Sharing printer baik di windows 10 maupun windows versi lama pada intinya sama yaitu berbagi device dalam suatu jaringan komputer. Tujuan dari sharing printer ini agar dengan menggunakan 1 printer dapat dipakai oleh semua orang yang terhubung dengan jaringan tersebut. Dengan begitu para karyawan yang memakai printer tidak perlu repot untuk antri dalam mencetak dokumen. Selain itu pula dengan sharing printer dapat menekan pengeluaran untuk membeli banyak printer.
Table of Contents
Cara sharing printer ke komputer lain dengan windows 10
Sistem operasi windows 10 ini memang bisa dibilang baru, sehingga untuk melakukan sharing printer bagi yang awam agak bingung. Namun pada intinya sharing printer metode yang dipakai sama, hanya letak tombol-tombol windows 10 yang agak berbeda.
Sharing printer dapat dilakukan jika jaringan komputer sebelumnya telah terkoneksi dengan baik, jika belum maka silakan anda lakukan setting jaringan komputer. Selanjutnya anda cek apakah device printer anda sudah ter-instal driver printer tersebut. Anda bisa cek device printer tersebut dengan melihat control panel device di windows 10.
Langkah langkah sharing printer
Jika pada control panel bagian device sudah terlihat nama – nama printer, maka tinggal anda sharing printer tersebut. Hanya komputer yang berada pada jaringan yang sama dengan computer yang terkonek ke printer anda yang dapat melakukan printing dokumen. Berikut langkah – langkah sharing printer :
SETTING SHARING PRINTER PADA COMPUTER PUSAT
- Buka SETTING yang ada di CONTROL PANEL
- Silakan klik menu PRINTERS & SCANNERS sebelah kiri
- Silakan memilih salah satu printer yang hendak di sharing
- Klik tombol manage
- Klik menu PRINTER PROPERTIES
- Silakan klik tab SHARING
- Centang kotak SHARE THIS PRINTER
- Silakan beri nama printer ( nama ini akan terlihat di jaringan )
Catatan :
Jika antara computer pusat printer dengan computer client memiliki sistem operasi windows 10 yang berbeda (32 bit dan 64 bit ), maka silakan klik tombol ADDITIONAL DRIVER.
Ketika terbuka ADDITIONAL DRIVER, silakan centang sistem BIT windows anda ( 32 bit atau 64 bit ) yang ada dan klik OK.
Akan muncul tombol BROWSE, silakan cari driver printer yang disharing. Biasanya driver tersebut berextensi *.inf, jika sudah klik tombol OK, maka proses install driver printer sharing akan dimulai.
SETTING PADA CLIENT
Pada proses setting client ini sama seperti setting computer client pada materi sharing printer di windows 7. Jika computer client menggunakan sistem operasi windows 10, maka silakan simak langkah – langkah berikut :
- Silakan klik tombol START menu windows dan klik menu DEVICES
- Klik tombol ADD PRINTERS & SCANNERS
- Centang / klik SELECT A SHARED PRINTER BY NAME
Dari sini silakan klik tombol BROWSE dan cari nama printer yang sudah di sharing di atas yang ada dalam jaringan anda
- Klik tombol NEXT, tunggu proses instalasi driver dan printer sharing siap digunakan